Hari Jumat (29/09/2023) Dinas Perdagangan Perindustrian dan Tenaga Kerja Kabupaten Ngawi melaksanakan Pasar Murah di Kelurahan Pelem. Kebutuhan pokok yang dijual kepada masyarakat dengan harga terjangkau di pasar Murah tersebut antara lain beras,, minyak goreng, telur.
Puluhan masyarakat Kelurahan Pelem Kecamatan Ngawi mayoritas diikuti kaum ibu-ibu, antusias ikuti antrian Pasar Murah yang di laksanakan di halaman Kelurahan Pelem.
Pasar Murah yang dilaksanakan berlangsung lancar dan tertib, nampak masyarakat pengunjung terlihat antusias dalam berbelanja meskipun harus antri dalam membeli telur dan minyak goreng dan beras. Diharapkan melalui kegiatan Pasar Murah ini dapat membantu masyarakat untuk mendapatkan harga barang kebutuhan pokok yang terjangkau.