Bertempat di Aula Pasar Besar Ngawi Kepala Dinas Perdagangan, Perindustrian dan Tenaga Kerja Kabupaten Ngawi menutup kegiatan Penutupan Pelatihan Ketrampilan Kerja Berbasis Komptensi pada hari Jum’at, 27 Oktober 2023. Kegiatan Pelatihan Ketrampilan Kerja tersebut telah dilaksanakan selama 20 hari dengan diikuti oleh 336 peserta Pelatihan.
Jenis pelatihan yang dilaksanakan antara lain Pelatihan Menjahit, Desain Grafis, Tata Boga, Bengkel Las, Otomotif dan Tata Rias Pengantin dan semua peserta dinyatakan Lulus semua dan mendapatkan sertifikat. Diharapkan setelah mengikuti pelatihan semua peserta dapat mendapatkan pekerjaan atau membuka lapangan usaha baru.